Membuat CV yang menarik memang penting untuk mendapatkan peluang lebih baik dalam melamar kerja. Tapi, CV menarik tidaklah cukup untuk mendapatkan posisi yang Anda inginkan. Akan lebih baik, bila Anda juga tahu bagaimana membuat CV yang baik dan benar. Disini, ada beberapa cara membuat cv yang baik dan benar yang bisa diikuti.
Apa Keuntungan Membuat CV Yang Baik dan Benar?
Ada banyak keuntungan yang bisa didapat. Yang paling utama adalah CV Anda akan mudah dimengerti. Hal ini membuat informasi atau pesan yang ingin Anda sampaikan ke penyedia lowongan kerja dapat tersampaikan dengan baik. Mereka akan dapat mudah memahami pencapaian dan kelebihan yang Anda miliki.
Cara Yang Benar Membuat Sebuah CV
Berikut ini beberapa tips dan Cara Membuat CV yang benar untuk melamar kerja.
- Ringkas, padat dan jelas
Buat CV yang ringkas dan padat informasi. Jangan terlalu bertele-tele, dan langsung menuju pokok pembahasan. Maksimal, buat CV tidak lebih dari dua halaman.
- Jangan menggunakan data diri terlalu detail
Nama, alamat, umur dan pendidikan sudah cukup. Anda tidak perlu menambahkan informasi lebih detail dari itu, seperti jenis kelamin, agama, hobi, dan sejenisnya. Gunakan informasi dasar untuk data diri ini.
- Jangan awali kalimat dengan kata ganti orang pertama
Saat membuat penjelasan biografi Anda, jangan awali ringkasan dengan kata ganti orang pertama, seperti “saya”. Gunakan kata kerja atau penjelasan umum tentang Anda. Hal ini akan membuat informasi dapat dipahami dengan mudah. Ini menjadi elemen penting dari cara membuat cv yang baik dan benar.
- Buat daftar pengalaman kerja dari yang terkini ke terlama
Daftar pengalaman kerja dimulai dari pengalaman kerja Anda terkini. Lalu, akhiri dengan pengalaman kerja awal Anda. Pengalaman terkini menjadi informasi yang diperlukan untuk menentukan diterima atau tidaknya lamaran Anda.
- Buat daftar pencapaian dengan detail
Daftar pencapaian kerja harus dijelaskan dengan detail. Dimulai dari pencapaian terkini.
- Daftar latar belakang pendidikan
Daftar ini juga sama dengan dua daftar sebelumnya. Mulai dari pendidikan Anda terkini.
- Bagian tambahan, seperti hobi, buat secara ringkas
Tak perlu memperpanjang bagian ini. Bagian ini bukanlah informasi utama.
- Periksa bila ada kesalahan pengetikan
Cek dan cek sekali lagi bila ada typo. Pastikan tidak ada kesalahan pengetikan yang bisa merugikan Anda.
Penutup
Untuk mempermudah dan mempercepat pembuatan CV Anda, Anda dapat menggunakan Smart CV Maker dari link ini, https://karir.ai/smart-cv-maker/. Alat online ini diprogram dengan template yang banyak, mudah digunakan, dan sistem AI untuk memastikan Anda menulis CV dengan baik, tanpa ada kesalahan. Itu dia penjelasan singkat tentang cara membuat cv yang baik dan benar.